Jumat, 31 Mei 2013

Honda Genuine Parts : Shock Absorber

hgp-shock1
Fungsi Shock Absorber :
  • Sebagai Peredam Kejut
      Meredam kejutan atau getaran akibat kondisi jalan yang tidak rata untuk memberikan kenyamanan bagi pengendara.
  • Menjaga Kestabilan
      Menjaga agar roda selalu kontak dengan jalan, sehingga membuat sepeda motor dapat dikendalikan dengan stabil.
Tipe Shock Absorber:
hgp-shock2
Fr-Fork
hgp-shock3
Single Tube
hgp-shock4
Double Tube
Komponen-komponen Shock Absorber
Depan (Front Fork)
hgp-shock5
hgp-shock13
Belakang (Rear Cushion)
hgp-shock6
hgp-shock14
Keunggulan Honda Shock Absorber
  • Didesain sesuai dengan spesifikasi sepeda motor Honda
  • Lebih nyaman
    Perendam kejut Honda menggunakan oli khusus yang mengandung anti-foam dan anti-bubble yang membuat performance damper lebih stabil dan mengurangi gesekan yang terjadi, sehingga didapat kenyamanan sesuai dengan karakteristik sepeda motor Honda.
  • Lebih awet
    • Dengan lapisan hard chrome & nickel pada fork pipe pada shock absorber depan (front fork) dan rod comp pada shock absorberbelakang (rear cushion ) akan lebih tahan terhadap gesekan dan karat.
    • Menggunakan seal dengan bahan karet berkualitas tinggi yang lebih tahan minyak, suhu tinggi dan kebocoran.
    • Menggunakan cover protector untuk melindungi rod comp dari debu dan kotoran.
Masa Pakai Honda Shock Absorber
Pada pemakaian normal dan perawatan teratur, usia pakai shock absorber depan (front fork) adalah 3 tahun danshock absober belakang (rear cushion) adalah 2 tahun.
Cara Perawatan Shock Absorber
  • Bersihkan bagian seal & permukaan rod/ pipa dari debu dan kotoran.
  • Segera bersihkan apabila terkena air
  • Periksa dan ganti apabila seal sudah retak atau robek.
Aplikasi Honda Shock Absorber
Part Number
Description
Application
52400GN5831
Cushion Assy, Rear
Grand
52400KPW861
Cushion Assy, Rear
Kirana
52400KPH720
Cushion Assy, Rear
Karisma
52400KEV882
Cushion Assy, Rear
Supra
5240KEV882
Cushion Assy, Rear (Set)
Supra
52400KVR960
Cushion Assy, Rear
Blade
52400KVB930
Cushion Assy, Rear
Vario
52400KTM850
Cushion Assy, Rear
Supra X 125
52400KVY961
Cushion Assy, Rear
BeAT
52400KCJ661
Cushion Assy, Rear
New Tiger
52400KYE901
Cushion Assy, Rear
New Mega Pro
Pemasangan akseoris yang bisa menyebabkan kerusakan shock absorber :
hgp-shock7
Fungsi collar berfungsi untuk membuat shock absorber bebas bergerak mengikuti sudut dari pergerakan swing arm.
Penambahan aksesoris seperti diatas akan membuat fungsi collar tidak bekerja maksimal, bisa menyebabkan kerusakan seperti shock absorber patah, bocor dan lain-lain.